Sabtu, 01 September 2012

BE A SMART MUSLIMAH !!!


Jadilah muslimah yang SMART!!! (Part I)
1. SOCIALIZE
 Untuk mencapai suatu kesuksesan, jadilah seorang muslimah yang pandai bersosialisasi dengan siapa saja!! Namun terkadang sebagian dari kamu sulit untuk bersosialisasi, banyak yang beralasan bahwa mereka malu, tidak berani berpendapat, bahkan mereka minder karena mereka hanya seorang yang biasa – biasa saja.
Ironis memang!!
Karena jika kita tetap merasa malu, tidak berani, bahkan sampai minder. Mau jadi apa kita ? Sedikit ilmu yang saya dapatkan dari hasil bersoasialisasi setiap hari, cara mudah untuk bersosialisasi yaitu :
  • Kita tidak akan pernah merasa malu jika kita mempunyai sesuatu yang berharga. Bukan harta!! Tapi ilmu, ilmu pertemanan. Ilmu pertemanan adalah ilmu yang mengajarkan kita bagaimana cara menjadi seseorang yang baik, asik dan menarik untuk menjadi seorang teman. Jika kamu berkata bahwa kamu tidak memiliki sesuatu yang menarik, kamu salah!! Setiap orang itu menarik, memiliki sesuatu yang tidak dimiliki oleh orang lain. Jika kamu berkata bahwa kamu tidak tau letak kemenarikanmu dimana, cari tau dimana kemenarikanmu itu, setelah itu tunjukkan pada semua orang bahwa dirimu itu menarik, dan tentunya tunjukkan dengan cara yang asik . 
  • Jaman sekarang tidak berani berpendapat ? apa kata dunia ??? You look so kamseupay girl !! J hehe, sekarang doktrinlah dirimu bahwa kamu seorang yang berani dalam segala hal, termasuk berani berpendapat meskipun itu belum tentu benar atau salah. Jika kamu merasa gemetar ketika kamu ingin berpendapat, ambil napas dalam-dalam lalu katakanlah pada hatimu bahwa dirimu BISA!! Dan jika kamu takut salah dalam berpendapat, sekarang katakana pada hatimu bahwa dirimu sedang dalam proses BELAJAR dan dalam proses belajar, semua berbuat salah itu wajar dan jika berbuat benar itu suatu kebanggaan tersendiri bagi dirimu.  
  • Kenapa harus minder ??? kamu itu istimewa !!! memiliki sesuatu yang belum tentu orang lain miliki, meskipun kamu sederhana tapi buat kesederhanaanmu adalah keistimewaanmu. Buktikan bahwa dalam kesederhanaanmu, kamu tetap bisa menuai prestasi yang membanggakan!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar